Launching Posyandu Integrasi Layanan Primer di Sendang

  • Mar 14, 2024
  • Agung Susanto

Wonogiri, sendang-wonogiri.desa.id – Jumat (8/3/2024), Puskesmas Wonogiri 2 bersama Pemerintah Desa Sendang melakukan launching Posyandu Integrasi Layanan Sosial (ILP) yang dipusatkan di Balai Dusun Prampelan. "Launching Posyandu Integrasi Layanan Primer ini bertujuan untuk meningkatkan cakupan dan keterjangkauan pelayanan kesehatan primer di Desa Sendang, sekaligus sebagai wujud kehadiran pemerintah dalam memberikan fasilitas kesehatan kepada masyarakat," jelas Sukamto, Kades Sendang saat memberikan sambutan dalam launching Posyandu ILP di Balai Dusun Prampelan.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala UPTS Puskesmas Wonogiri 2, dr. Estri Wuryan Utami menyampaikan bahwa setidaknya ada tiga hal yang menjadi fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer yaitu Pertama adalah penerapan siklus hidup sebagai fokus integrasi pelayanan kesehatan, Kedua mendekatkan Pelayanan kesehatan melalui jejaring hingga tingkat desa dan dusun termasuk untuk memperkuat promosi dan pencegahan yaitu melalui deteksi dan screening penyakit, dan ketiga memperkuat pemantauan wilayah melalui digitalisasi dan pemantauan melalui dashboard situasi kesehatan perdesaan.

Penguatan struktur ini diterapkan melalui penguatan Puskesmas, Pustu, dan Posyandu, serta penguatan jejaring dengan kesehatan masyarakat desa.

“Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) merupakan kegiatan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk menguatkan pelayanan kesehatan di wilayah masyarakat desa,” terang dr. Estri saat launching ILP di Dusun Prampelan, Desa Sendang, Wonogiri, Jumat (8/3/2024).

Ia juga menghimbau kepada seluruh tim Penggerak PKK, kader posyandu untuk melakukan koordinasi dan sinkronisasi program dan kegiatan PKK dalam mendukung pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan. “Pelayanan kesehatan yang dilakukan berupa skrining penyakit tidak menular seperti pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan lingkar perut, cek gula darah, dll,” pungkasnya. (Ag-PPID)