BPS Jateng kunjungi Sendang Dalam Rangka Field Evaluation Desa Cantik Tambahan 2023

  • Dec 01, 2023
  • Agung Susanto

WONOGIRI, sendang-wonogiri.desa.id - Kamis, 30 November 2023, Tim Penilai Field Evaluation Program Desa Cantik 2023 dari BPS Provinsi Jawa Tengah melakukan kunjungan langsung ke Desa Sendang Kecamatan Wonogiri, untuk melakukan penilaian dan pengecekan langsung terkait kegiatan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang telah dilaksanakan di Desa Sendang.
Dari hasil Desk evaluation, Desa Sendang masuk dalam kandidat penerima Award Desa Cantik Tambahan 2023. Untuk itu sesuai surat Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah Nomor : B-2251/33000/VS.500/11/2023, BPS Jateng melakukan tahapan pengecekan lapangan (field evaluation) ke Desa Sendang.

Dalam kegiatannya Tim penilai BPS Jateng, Novianto Wijoko dan Rina Kartiningrum, didampingi Kepala BPS Kabupaten Wonogiri, Rahmad Iswanto dan tim yang terdiri dari Suwandi, Wida Tira Tedra dan Arif Fajar Kurniawan. Selanjutnya Tim BPS Jateng melakukan wawancara hingga Field Evaluation Desa Cantik selesai dilaksanakan.

Kepala Desa Sendang, Sukamto Priyowiyoto, beserta jajarannya sangat antusias menyambut kedatangan tim penilai Field Evaluation Desa Cantik Tambahan 2023 dan siap mengikuti seluruh rangkaian kegiatan penilaian maupun pengecekan data lapangan.

Sementara itu, Kepala BPS Wonogiri, Rahmad Iswanto berkesempatan hadir sekaligus memberikan sambutan secara resmi. Ia mengapresiasi pencapaian Desa Sendang yang terpilih masuk nominasi Desa Cantik Tambahan 2023 dan harapannya Desa Sendang terpilih sebagai penerima Award Desa Cantik Tambahan 2023 tingkat Provinsi Jawa Tengah.

Kepala BPS Wonogiri mendukung penuh kegiatan Desa Cantik, beliau berkomitmen untuk menjadikan Desa Sendang menjadi salah satu pioner Desa Cantik di Kabupaten Wonogiri. Harapannya, kedepan setiap Desa/Kelurahan mempunyai data yang dapat digunakan untuk Pembangunan Desa.

Desa Sendang telah merasakan manfaat dari kegiatan Desa Cantik, dan ada empat data unggulan yang telah dikumpulkan oleh para agen statistik Desa Sendang. Empat data unggulan tersebut adalah RTLH, jambanisasi, warga yang membutuhkan pendidikan, dan data warga miskin. (ppid-ag)