BIMTEK PPDP PILGUB JATENG 2018 OLEH PPS SENDANG

  • Jan 17, 2018
  • sendang-wonogiri
  • BERITA, LINGKUNGAN, PEMERINTAHAN

SENDANG – Menyambut Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah 2018, PPS Desa Sendang yang diketuai oleh Sunarno, S.ST, M.Si mempersiapkan diri dengan menggelar Bimbingan Teknis Pemutakhiran Data dan Daftar Pemilih, Rabu (17/1/18). Bimtek PPDP ini digelar guna menyiapkan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih yang sebentar lagi akan dilakukan. Bimtek digelar selama sehari itu dihadiri oleh 7 orang petugas PPDP dan dihadiri oleh Sekretaris Desa Sendang, Agung susanto, S.E, Sdr. Titik Handayani selaku PPL Desa Sendang, anggota PPS dan kesekretariatan PPS Desa Sendang. Agung dalam sambutannya mengatakan tahapan pemutakhiran data pemilih menjadi tahapan yang sangat krusial, sebab akan menentukan berapa data pemilih tetap di Kabupaten Wonogiri pada Pilgub Jateng 2018 ini. Data pemilih ini akan juga dipakai dalam tahapan selanjutnya. Pada Bimtek PPDP itu ditegaskan bahwa petugas pemutakhiran data pemilih harus datang ke rumah rumah pada saat melakukan coklit data Pemilih. Coklit data pemilih oleh PPDP ini akan dimulai 20 Januari 2018. “PPDP harus cermat dalam mencoklit data pemilih. PPS harus bisa memastikan PPDP bekerja dengan baik sesuai ketentuan,” tegas Agung.

(Agung Susanto, S.E memberikan sambutan)

Sunarno menambahkan, kegiatan mencoklit ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan agenda pendataan mutarlih seperti biasanya. Hanya saja tahun ini KPU pusat mencanangkan kegiatan serentak di seluruh wilayah Indonesia untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya transparansi dan kejelasan data pemilih, sehingga iklim adanya pemilu cukup terasa di masyarakat. “Kedepan data hasil coklit PPDP akan dikumpulkan PPS dan dipublikasikan ke masyarakat, sehingga masyarakat bisa menanggapi dan menyampaikan pendapatnya mengenai data pemilih tersebut. “PPS berharap bahwa PPDP bekerja sungguh sungguh, sesuai aturan main, agar pemilih dapat komprehensif, akurat, mutakhir,” terangnya.

(Penyerahan berkas & kelengkapan coklit kepada PPDP)

Anggota PPS lainnya, Sigit Ari Wibowo, S.Pd dan Ibnu Asmoro, menyampaikan secara teknis pemutakhiran data Pemilih mulai kegiatan coklit PPDP, penetapan daftar pemilih sementara (DPS) dan daftar pemilih tetap (DPT). Sigit menghimbau, seluruh petugas PPDP untuk bersungguh sungguh dalam pendataan, dan PPDP harus turun langsung ke rumah-rumah untuk mengetahui kondisi calon pemilih tersebut, sehingga pendataan bisa dipertanggungjawabkan. Adapun pendataan adalah berdasarkan KTP elektronik atau surat keterangan atau kartu keluarga yang dimiliki masyarakat. (agg1)