Sendang juara 1 lomba desa tingkat kabupaten Wonogiri tahun 2019

  • Sep 08, 2019
  • sendang-wonogiri

[caption id="attachment_5408" align="aligncenter" width="300"]juara-satu-lomba-desa

Kades dan Sekdes Sendang memegang piala sebagai juara 1 lomba desa tingkat Kabupaten Wonogiri tahun 2019 (Dok. desa.id - foto : ibnu)

[/caption]

WONOGIRI, sendang-wonogiri.desa.id │ Lomba Desa yang saat ini disebut dengan evaluasi perkembangan desa, merupakan salah satu cara untuk mengetahui tingkat perkembangan Desa secara menyeluruh meliputi penyelenggaraan pemerintahan, kewilayahan dan kemasyarakatan. Lomba Desa tahun 2019 di Kabupaten Wonogiri mengacu pada peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan. Serta menindaklanjuti surat Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor : 414.1/0000021 tanggal 2 Januari 2019.

[caption id="attachment_4889" align="aligncenter" width="300"]lomba-desa

Ketua Tim Penilai Lomba Desa Kab. Wonogiri, Sunarso (berdiri) saat memberikan sambutan pada penilaian lomba desa di Sendang pada bulan April lalu. (Dok. desa.id – foto : Edi)

[/caption]

Pada bulan April lalu tim penilai lomba desa Kabupaten Wonogiri mengadakan penilaian di Desa Sendang, Kecamatan Wonogiri. Menurut keterangan Sekretaris Dinas PMD Kabupaten Wonogiri, Sunarso, yang juga selaku ketua tim penilai lomba desa mengatakan bahwa lomba ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepatuhan pemerintah Desa dalam melaksanakan peraturan perundang-undangan yang berlaku dibidang pemerintahan, kewilayahan dan kemasyarakatan serta mengetahui capaian hasil pembangunan yang ditunjukkan dengan skor yang dicapai oleh Desa tahun 2017 sampai 2018. Hal tersebut disampaikan Sunarso saat memberikan sambutan pada penilaian lomba desa di Gedung Olahraga Desa Sendang. Tim penilai sebanyak 13 personil terdiri dari Dinas / Instansi / OPD terkait.

[caption id="attachment_4893" align="aligncenter" width="300"]lomba-desa

Tim Penilai Lomba Desa Kab. Wonogiri, Sunarso berfoto bersama dengan Kades dan perangkat desa Sendang saat penilaian lomba desa di Sendang. (Dok. desa.id – foto : Edi)

[/caption]

Dalam lomba ini ada 3 bidang yang dinilai oleh tim penilai, yaitu bidang pemerintahan meliputi aspek pemerintahan, kinerja, inisiatif dan kreatifitas dalam pemberdayaan masyarakat, Desa berbasis teknologi informasi / E-Government dan pelestarian adat dan budaya. Bidang kewilayahan, meliputi aspek identitas, batas, inovasi, tanggap dan siaga bencana dan pengaturan investasi. Bidang kemasyarakatan meliputi aspek partisipasi masyarakat, lembaga kemasyarakatan, pemberdayaan kesejahteraan keluarga, keamanan dan ketertiban, pendidikan, kesehatan, ekonomi, penanggulangan kemiskinan dan peningkatan kapasitas masyarakat.

[caption id="attachment_5406" align="aligncenter" width="300"]juara-satu-lomba-desa

Kades dan Sekdes Sendang memegang piala juara lomba desa tingkat Kabupaten Wonogiri tahun 2019 (Dok. desa.id - foto : ibnu)

[/caption]

Setelah melalui serangkaian penilaian di Bulan April 2019 lalu, Desa Sendang Kecamatan Wonogiri memperoleh nilai 744,6 sebagai juara 1. Desa Hargorejo Kecamatan Tirtomoyo memperoleh nilai 686,85 sebagai juara ke-2, dan Desa Karangtengah Kecamatan Karangtengah sebagai juara 3 dengan total nilai 659,2. Juara 1 berhak memperoleh uang pembinaan sebesar Rp 10juta dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Wonogiri.

“Kami mewakili masyarakat Desa Sendang sangat bersyukur dengan pencapaian prestasi sebagai juara pertama lomba desa tingkat kabupaten Wonogiri tahun 2019 ini. Namun kami tidak puas hanya sampai disini, kami akan terus berinovasi untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan optimalisasi potensi desa,” ujar Sukamto Priyowiyoto selaku Kepala Desa Sendang saat menerima piala dan uang pembinaan dari Dinas PMD Kabupaten Wonogiri. (admin)